Welcome to Cerita Sobrina

Thursday, July 5, 2012

Wanita Spons?

Islam menuntut wanita muslimah menjadi sosok wanita yang tegar, tangguh dan teguh melaksanakan ajaran Islam dalam kehidupan, apalagi nih di masa globalisasi saat ini. Masa yang sangat modern, dimana musuh-musuh Islam sedang gencar mencari cara untuk meruntuhkan moral umat.
Nah, pembahasan kali ini tuh sengaja untuk para wanita. Karena kelak perempuan lah yang akan melahirkan generasi penerus umat yang memimpin dunia, wanita sebagai ibu juga kelak akan membentuk anaknya menjadi pejuang Islam atau sebaliknya. Nah kegencaran musuh Islam untuk meruntuhkan moral umat khususnya wanita dapat kita lihat pada berbagai label, modernisasi, kesetraan gender, dll.
Sebenarnya wanita spons itu apa sih?? Dan siapakah wanita spons itu? Yuk kita kupas bareng-bareng. Bismillah.
Wahai wanita, kita pasti pernah mencuci piring kan? Pastinya kalo mencuci piring menggunakan alat yang namanya spons kan? Nah, tau kan spons itu? Benda yang berlubang-lubang digunakan untuk menghilangkan noda di piring kotor. Nah, itulah pengibaratan bagi wanita spons. Menurut sebuah buku, wanita spons adalah wanita yang tidak memiliki pengetahuan agama dan kosong akal pikirannya, selalu mengikuti arus dan rela tunduk kepada yang diikutinya tanpa pertimbangan. Ia, ibarat spons yang mudah menyerap segala sesuatu yang mengalir kepadanya, tanpa dibedakan air yang bersih dengan yang kotor. Contohnya nih, lihat remaja perempuan sekarang, mereka lebih senang mengikuti trend artis wanita yang membuka aurat, daripada mengikuti gaya bunda Aisyah ra, yang senantiasa menutup auratnya. Mereka juga lebih senang mendengarkan lagu cinta, daripada mendengarkan Al-Qur'an. Perbuatan, ucapan, dan perilaku wanita spons sesuai dengan yang digambarkan Rasulullah saw.

"Niscaya kamu akan mengikuti kebiasaan orang-orang sebelum kamu, sejengkal demi sejengkal, sehingga jika mereka masuk lubang biawak sudah pasti kamu akan mengikutinya"

Begitulah gambaran wanita spons, berbeda dengan wanita muslimah yang beriman, wanita yang mempunyai pertimbangan dalam menilai sesuatu, cucu Aisyah ra, Fathimah dan Asma', ia menimbang segala sesuatu dengan hukum syara', segala sesuatunya di standarisasi sesuai dengan Al-Qur'an dan As-Sunah.

Nah, apakah kalian termmasuk wanita spons atau wanita muslimah yang beriman?
Bismillah, yuk sama-sama jadi wanita muslimah beriman. Amin.

~seruni aqila al-haq~

No comments:

Post a Comment